dteksinews,Palu – Pasar Tradisional Masomba yang terletak di Kecamatan Palu Selatan, Kota Palu, Sulawesi Tengah (Sulteng), kembali dilalap si jago merah. Peristiwa ini terjadi pada Jumat malam (19/4/2024), sekitar pukul 23.00 Wita, dikutib dari Teraskabar.id.
Warga dan pedagang yang kebetulan berada di lokasi berupaya keras memadamkan api yang mulai berkobar menghanguskan lapak-lapak yang pada umumnya merupakan bangunan semi permanen. Sumber apai diduga berasal dari lapak yang berada di tengah Pasar Inpres Masomba.
Beberapa saat kemudian, pemadam kebakaran tiba di lokasi kejadian dan bahu membahu bersama warga dan pedagang berupaya memadamkan kobakaran api.
Sejam kemudian, kobaran api sudah mulai dipadamkan oleh petugas pemadam kebakaran Kota Palu. Ratusan lapak di area penjual cakar dan kosmetik terlihat hangus terbakar.
Hingga berita ini diterbitkan, belum diketahui pasti penyebab kebakaran tersebut.
Peristiwa kebakaran ini merupakan yang kesekian kalinya melanda pasar tradisional Masomba. Pasar Masomba terakhir kali dilalap si jago merah pada tanggal 30 November 2022. (***)