Komitmen Terhadap Lingkungan,PT Vale Reklamasi Lahan Bekas Tambang 178,9 Ha dan Rehabilitasi DAS sebesar 14.740 Ha

- Penulis

Sabtu, 19 Juli 2025 - 07:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

dteksinews, Sorowako- Komitmen PT Vale dalam melestarikan kembali kawasan bekas penambangan menjadi hutan patut diacungi jempol. Hal ini agar lingkungan di sekitar wilayah operasionalnya makin lestari. Sebab, PT Vale dalam menambang selalu menerapkan prinsip Pertambangan Berkelanjutan sesuai dengan Permen ESDM Nomor 26 Tahun 2018.

Aturan ini mengharuskan perusahaan tambang untuk tidak langsung menambang, tapi melakukan studi kelayakan serta reklamasi dan rehabilitasi lahan pascatambang. Hal ini telah dilakukan PT Vale selama lebih dari 50 tahun.

Di Blok Sorowako, PT Vale berhasil mengubah Himalaya Hill yang dulunya adalah daerah tambang menjadi hutan lebat. Sudah 19 tahun, area seluas 50 hektar ini berada dan menjadi saksi sejarah bagaimana pengelolaan lingkungan dapat dilakukan dengan perencanaan tambang yang baik.

Dalam tahapan studi kelayakan, PT Vale perlu mengidentifikasi terlebih dahulu jenis tanaman di area yang akan ditambang. Tanaman-tanaman ini dibudidayakan di area pembibitan dan dirawat hingga akhirnya ditanam kembali ketika pascatambang.

Baca Juga:  Kunjungan Strategis Wagub Sulsel ke PT Vale: Industri Hijau Jadi Pilar Pertumbuhan Berkelanjutan Sulawesi Selatan

Himalaya Hill yang kini menjadi hutan juga menjadi rumah bagi satwa liar. Ada monyet, rusa, burung, serangga, ular yang sudah hidup secara alami di wilayah ini.

Tidak hanya melakukan rehabilitasi di areanya, PT Vale juga mendukung program rehabilitasi DAS dari Kementrian Kehutanan serta melakukan reklamasi di kabupaten-kabupaten yang ada di Sulawesi Selatan.

“Tahun 2024, PT Vale melakukan reklamasi lahan bekas tambang seluas 178,9 Ha dan rehabilitasi DAS sebesar 14.740 Ha. Telah ditanam 139.151 jenis pohon pada lahan pascatambang, di antaranya sebanyak 67.903 pohon endemik”

Komitmen PT Vale terhadap lingkungan diapresiasi oleh Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan melalui PROPER Emas pada tahun 2024. Serta mendapat pujian dari Presiden RI Jokowi sebagai perusahaan pertambangan percontohan dalam kunjungannya akhir Maret 2023.(***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Follow WhatsApp Channel dteksinews.co.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Ngopi Bukan Lagi Soal Rasa, Tapi Gaya Hidup
Bertemu Dubes Indonesia untuk Italia, Bamsoet Dorong Penguatan Hubungan Bilateral Indonesia–Italia Lewat Ekonomi, Pendidikan, Budaya, dan Teknologi
Wabup Morowali Iriane Iliyas, Terima LHP Kepatuhan Pengelolaan Lingkungan Hidup dan Kehutanan Sektor Pertambangan
Perempuan Bersuara, Tapi Kenapa Masih Disuruh Diam?
Peringati Hari Dharma Samudera, Kodaeral VI Gelar Upacara di KRI Marlin di Morowali
Perkuat  Kemitraan ,PWI  Silaturahmi  dengan Polda Sulawesi Tengah 
RKAB 2026 Disetujui, PT Vale Pastikan Operasional dan Investasi Berlanjut
Jaga Keamanan  Tetap Kondusif, Babinsa Pererat Silaturahmi  Dengan Warga Binaan 
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 16 Januari 2026 - 15:22 WIB

Ngopi Bukan Lagi Soal Rasa, Tapi Gaya Hidup

Jumat, 16 Januari 2026 - 10:02 WIB

Bertemu Dubes Indonesia untuk Italia, Bamsoet Dorong Penguatan Hubungan Bilateral Indonesia–Italia Lewat Ekonomi, Pendidikan, Budaya, dan Teknologi

Jumat, 16 Januari 2026 - 02:55 WIB

Wabup Morowali Iriane Iliyas, Terima LHP Kepatuhan Pengelolaan Lingkungan Hidup dan Kehutanan Sektor Pertambangan

Jumat, 16 Januari 2026 - 02:32 WIB

Perempuan Bersuara, Tapi Kenapa Masih Disuruh Diam?

Kamis, 15 Januari 2026 - 13:02 WIB

Peringati Hari Dharma Samudera, Kodaeral VI Gelar Upacara di KRI Marlin di Morowali

Berita Terbaru

Berita

Ngopi Bukan Lagi Soal Rasa, Tapi Gaya Hidup

Jumat, 16 Jan 2026 - 15:22 WIB

Berita

Perempuan Bersuara, Tapi Kenapa Masih Disuruh Diam?

Jumat, 16 Jan 2026 - 02:32 WIB