dteksinews, Morowali- Polsek Bahodopi, Polres Morowali, menggelar kegiatan pengaturan (Gatur) lalu lintas pada Senin pagi, 11 November 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga kelancaran dan ketertiban lalu lintas serta meningkatkan keselamatan para pengguna jalan di Bahodopi, Kabupaten Morowali,Propinsi Sulawesi Tengah (Sulteng).
Kapolsek Bahodopi Ipda Muh Iqbal S.H, Menjelaskan bahwa Pada pelaksanaan Pengaturan di Depan SMA Bahodopi masih ditemukan Siswa yang tidak menggunakan Helem saat Berkendara.
Kapolsek Menghimbau Demi Keselamatan agar Menggunakan Helem saat Berkendara dan Santun saat Mengendarai Kendaraan.
Pengendara agar selalu menaati peraturan lalu lintas demi menjaga keselamatan bersama saat berkendara,Pesan Kapolsek.
Personel Polsek Bahodopi membantu mengatur lalu lintas dan memberikan akses penyeberangan yang aman bagi anak-anak sekolah. Kehadiran petugas di lokasi ini bertujuan untuk memberikan rasa aman bagi para siswa dan menjaga kelancaran arus lalu lintas di sekitar area sekolah.
Kegiatan Pengaturan Pagi ini merupakan upaya Polsek Bahodopi untuk menciptakan situasi lalu lintas yang aman, lancar, dan tertib, sekaligus menunjukkan komitmen dalam melindungi keselamatan masyarakat di wilayah Kecamatan Bahodopi, Pungkas Kapolsek.(***)