dteksinews, Morowali Utara- Sertu Suleman, Babinsa dari Koramil 1311-03/Petasia, melaksanakan kegiatan pendampingan pemeliharaan kebun jagung milik Bapak Karman di Desa Korololama, dengan luas lahan mencapai 1 hektar. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan hasil pertanian serta mendukung ketahanan pangan di wilayah tersebut.Sabtu(2/11/2024)
Dalam kegiatan ini, Sertu Suleman memberikan arahan dan bimbingan teknis mengenai perawatan tanaman jagung, mulai dari pemupukan, pengendalian hama, hingga pengelolaan air. Ia juga menjelaskan pentingnya penerapan teknik pertanian yang baik agar tanaman dapat tumbuh dengan optimal dan memberikan hasil yang maksimal.
“Pendampingan ini merupakan bagian dari komitmen TNI dalam mendukung program ketahanan pangan nasional. Kami berharap melalui kegiatan ini, petani dapat lebih memahami cara merawat tanaman mereka dengan baik, sehingga hasil pertanian dapat meningkat,” ujar Sertu Suleman.
Bapak Karman, selaku pemilik kebun, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas bantuan dan bimbingan dari Babinsa. “Saya sangat berterima kasih kepada Sertu Suleman yang telah membantu kami. Pengetahuan yang diberikan sangat bermanfaat untuk pengelolaan kebun jagung saya,” tuturnya.
Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi petani lainnya di Desa Korololama dan sekitarnya, serta memperkuat hubungan antara TNI dan masyarakat dalam mewujudkan ketahanan pangan yang lebih baik.(***)