Ngaben Massal di Desa Bumi Harapan Berjalan Khidmat, Wabup Morowali Iriane Iliyas Buka Secara Resmi

- Penulis

Jumat, 2 Januari 2026 - 05:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wabup Morowali Iriane Iliyas buka Secara Resmi Ngaben Massal,(foto:ist)

 

 

dteksinews, Morowali- Wakil Bupati Morowali, Iriane Iliyas, SE, menghadiri sekaligus membuka secara resmi Upacara Pitra Yadnya (Ngaben Massal) yang dilaksanakan di Pasraman Saraswati, Desa Bumi Harapan, Kecamatan Witaponda, Jumat (02/01/2025).

Kegiatan keagamaan umat Hindu tersebut berlangsung khidmat dan penuh kebersamaan. Turut hadir dalam acara tersebut Ketua TP-PKK Kabupaten Morowali Ny. Darmayanti Iksan, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kabag Kesra), unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Forkopimcam Kecamatan Witaponda, tokoh agama, tokoh adat, serta masyarakat Desa Bumi Harapan.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Morowali Iriane Iliyas menyampaikan salam lintas agama dan budaya sebagai wujud penghormatan terhadap keberagaman di Kabupaten Morowali.

Ia menyampaikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada panitia pelaksana serta seluruh umat Hindu yang telah menginisiasi dan menyelenggarakan Upacara Ngaben Massal dengan penuh kebersamaan, gotong royong, serta tetap menjaga ketertiban dan kesakralan upacara.

“Upacara Pitra Yadnya merupakan wujud bakti yang luhur kepada para leluhur, sebagai bentuk penghormatan terakhir serta pengembalian unsur Panca Maha Bhuta ke alam semesta sesuai ajaran Agama Hindu. Pelaksanaan Ngaben Massal ini juga mencerminkan nilai solidaritas, persatuan, dan kebersamaan yang sangat mulia di tengah kehidupan bermasyarakat,” ujar Wakil Bupati.

Baca Juga:  Di Depan Wamenaker, IMIP Beberkan 23 Tenant Jalani Sertifikasi SMK3

Lebih lanjut, Iriane Iliyas menegaskan bahwa Kabupaten Morowali merupakan daerah yang majemuk, dihuni oleh berbagai suku, budaya, dan agama. Menurutnya, kegiatan keagamaan seperti Upacara Ngaben Massal menjadi bukti nyata bahwa toleransi antarumat beragama di Morowali terus terjaga dengan baik, hidup rukun, saling menghormati, dan saling mendukung.

“Pemerintah Kabupaten Morowali senantiasa berkomitmen untuk mendukung kegiatan keagamaan dan adat istiadat masyarakat, sebagai bagian dari upaya memperkuat persatuan, menjaga keharmonisan, serta membangun daerah yang berlandaskan nilai-nilai religius dan budaya,” tegasnya.

Wakil Bupati juga berharap melalui pelaksanaan Upacara Ngaben Massal ini, seluruh keluarga yang melaksanakan yadnya diberikan ketabahan, keikhlasan, dan kedamaian, serta arwah para leluhur mendapatkan tempat yang utama sesuai tuntunan ajaran agama.

Mengakhiri sambutannya, Wakil Bupati Morowali secara resmi membuka pelaksanaan Upacara Ngaben Massal dengan doa dan harapan agar seluruh rangkaian prosesi berjalan lancar dalam lindungan Ida Sang Hyang Widhi Wasa, Tuhan Yang Maha Esa.

“Dengan penuh rasa bhakti, Om Swastyastu, Upacara Ngaben ini secara resmi saya nyatakan dimulai,” tutupnya.(*/dteksinews)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Follow WhatsApp Channel dteksinews.co.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Ngopi Bukan Lagi Soal Rasa, Tapi Gaya Hidup
Bertemu Dubes Indonesia untuk Italia, Bamsoet Dorong Penguatan Hubungan Bilateral Indonesia–Italia Lewat Ekonomi, Pendidikan, Budaya, dan Teknologi
Wabup Morowali Iriane Iliyas, Terima LHP Kepatuhan Pengelolaan Lingkungan Hidup dan Kehutanan Sektor Pertambangan
Perempuan Bersuara, Tapi Kenapa Masih Disuruh Diam?
Peringati Hari Dharma Samudera, Kodaeral VI Gelar Upacara di KRI Marlin di Morowali
Perkuat  Kemitraan ,PWI  Silaturahmi  dengan Polda Sulawesi Tengah 
RKAB 2026 Disetujui, PT Vale Pastikan Operasional dan Investasi Berlanjut
Jaga Keamanan  Tetap Kondusif, Babinsa Pererat Silaturahmi  Dengan Warga Binaan 
Berita ini 30 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 16 Januari 2026 - 15:22 WIB

Ngopi Bukan Lagi Soal Rasa, Tapi Gaya Hidup

Jumat, 16 Januari 2026 - 10:02 WIB

Bertemu Dubes Indonesia untuk Italia, Bamsoet Dorong Penguatan Hubungan Bilateral Indonesia–Italia Lewat Ekonomi, Pendidikan, Budaya, dan Teknologi

Jumat, 16 Januari 2026 - 02:55 WIB

Wabup Morowali Iriane Iliyas, Terima LHP Kepatuhan Pengelolaan Lingkungan Hidup dan Kehutanan Sektor Pertambangan

Jumat, 16 Januari 2026 - 02:32 WIB

Perempuan Bersuara, Tapi Kenapa Masih Disuruh Diam?

Kamis, 15 Januari 2026 - 13:02 WIB

Peringati Hari Dharma Samudera, Kodaeral VI Gelar Upacara di KRI Marlin di Morowali

Berita Terbaru

Berita

Ngopi Bukan Lagi Soal Rasa, Tapi Gaya Hidup

Jumat, 16 Jan 2026 - 15:22 WIB

Berita

Perempuan Bersuara, Tapi Kenapa Masih Disuruh Diam?

Jumat, 16 Jan 2026 - 02:32 WIB